TpA0TfOlGSG0GfO5BSMiTfA6BY==

Rutan Palu Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Cek Tensi hingga Gula Darah

Narasipublik – Sebagai bentuk pemenuhan hak warga binaan mendapatkan perawatan yang optimal, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu gelar pemeriksaan kesehatan secara gratis, Senin (15/1).


Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Herdi, ungkapkan bahwa pemeriksaan kesehatan warga binaan dilakukan secara rutin dan tanpa dipungut biaya. “Ini adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan pelayanan kesehatan prima kepada mereka dan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatannya,” ujar Herdi.

“Selama menjalani pembinaan di Rutan Palu, kesehatan warga binaan menjadi tanggun jawab kami. Pemerisaan kesehatan akan dilakukan secara rutin untuk memastikan warga binaan selalu dalam keadaan sehat,” tambahnya.


Bertempat di Klinik Rutan Sehat, sebanyak tiga puluh tiga orang warga binaan memeriksakan kesehatannya yang ditangani oleh Dokter penanggung jawab Klinik Rutan Sehat, dr Longginus Arief Tricahyono bersama perawat Rutan. 

Pada pelayanan kesehatan ini, warga binaan melakukan konsultasi kesehatan, pengecekan gula darah bagi warga binaan yang memiliki riwayat diabetes sebagai bahan observasi dan pemberian obat-obatan sesuai keluhan. (Pm)



Komentar0

Type above and press Enter to search.